Tiga Peserta Lolos Seleksi Calon Sekda Padang

    Tiga Peserta Lolos Seleksi Calon Sekda Padang

    PADANG – Setelah melalui tahapan seleksi yang cukup melelahkan, akhirnya tiga orang ASN lolos menjadi bakal calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang. Ketiga nama itu masuk ke dalam tahapan tiga besar.

    “Iya, tiga nama sudah didapatkan setelah melalui tahapan seleksi, ” ungkap Kepala BKPSDM Kota Padang, Arfian, Jumat (27/5/2022).

    Menariknya, dari sekian banyak peserta, tiga nama yang lolos merupakan pegawai sehari-hari bertugas di Pemko Padang. Mereka mampu menyisihkan pesaing lainnya yang juga berasal dari daerah lain.

    Tiga nama yang lolos ke tahap tiga besar yakni Alfiadi (Staf Ahli Wali Kota), Andree H. Algamar (Kadis Perdagangan), serta Yenni Yuliza (Kepala Bappeda). Ketiga nama itu kini tengah diajukan ke gubernur dan selanjutmya disampaikan ke KASN.

    “Ketiga nama diajukan ke gubernur dan KASN, setelah itu jika disetujui, baru kita lakukan pelantikan, ” ujar Arfian. Jika tak ada aral melintang, Sekda Kota Padang terpilih akan dilantik gubernur pada 10 Juni mendatang.

    “Sesuai jadwal yang sudah kita tetapkan, Kota Padang akan punya Sekda defenitif pada tanggal 10 Juni mendatang, ” pungkas Kepala BKPSDM Padang itu.(**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Innalillahi wainna Ilaihirajiun, Buya Sjafii...

    Artikel Berikutnya

    Mencuri di Angkot, Residivis Diringkus TIm...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Pelantikan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan
    Puspen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Pegiat Media Sosial
    Lantamal I Hadiri Perayaan Natal Tahun 2024 Bersama Kasad di Wilayah Kodam I/BB
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik

    Ikuti Kami